Mushaf
سرة آل عمران
Keluarga `Imran
Madinah (200 Ayat)

Surat ' Ali Imran' yang terdiri dari 200 ayat ini adalah surat 'Madaniyyah'. Dinamakan Ali Imran karena memuat kisah keluarga 'Imran yang di dalam kisah itu disebutkan kelahiran Nabi 'Isa a.s., persamaan kejadiaan nya dengan Nabi Adam a.s, kenabian dan beberapa mu'jizat nya, serta disebut pula kelahiran Maryam puteri 'Imran, ibu dari Nabi 'Isa a.s

Surat Al Baqarah dan Ali 'Imran ini dinamakan 'Az Zahrawaani' (dua yang cemerlang) karena kedua surat ini menyingkapkan hal-hal yang disembunyikan oleh para Ahli kitab, seperti kejadian dan kelahiran Nabi 'Isa a.s, kedatangan Nabi Muhammad s.a.w dan sebagainya.

Pokok-pokok isinya, ialah:

1.Keimanan:

Dalil-dalil dan alasan-alasan yang membantah orang Nasrani yang mempertuhankan Nabi 'Isa a.s.; ketauhidan adalah dasar yang dibawa oleh seluruh nabi.

2.Hukum-hukum:

Musyawarah; bermubahalah; larangan melakukan riba.

3.Kisah-kisah:

Kisah keluarga 'Imran; perang Badar dan Uhud dan pelajaran yang dapat diambil dari padanya.

Dan lain-lain:

Golongan-golongan manusia dalam memahami ayat-ayat mutasyaabihaat; sifat-sifat Allah; sifat-sifat orang bertakwa; Islam satu-satunya agama yang diridhai Allah; kemudharatan mengambil orang-orang kafir sebagai teman kepercayaan; pengambilan perjanjian para Nabi oleh Allah; perumpamaan-perumpamaan; peringatan-peringatan terhadap Ahli Kitab; Ka'bah adalah rumah peribadatan yang tertua dan bukti-buktinya; faedah mengingati Allah dan merenungkan ciptaanNya.

Bismillahirrahmaanirrahiim
 
قُلْ لِّلَّذِيْنَ كَفَرُوْا سَتُغْلَبُوْنَ وَتُحْشَرُوْنَ اِلٰى جَهَنَّمَ ۗ وَبِئْسَ الْمِهَادُ١٢
qul lilladziina kafaruu satughlabuuna watuhsyaruuna ilaa jahannama wabi/sa almihaadu

[3:12] Katakanlah kepada orang-orang yang kafir: "Kamu pasti akan dikalahkan (di dunia ini) dan akan digiring ke dalam neraka Jahannam. Dan itulah tempat yang seburuk-buruknya".

[3:12] Say (O Muhammad) unto those who disbelieve: Ye shall be overcome and gathered unto Hell, an evil resting-place.

[3:12] 你對不信道者說:「你戔N被克服,將被集合於火獄。那臥褥真惡劣!」

[3:12] 믿음을 부정한 자들에게 이 르되 그들은 곧 멸망당하여 악마 의 거주자인 지옥에 모이게 되리 라 말하라

[3:12] 信仰を拒否する者に言ってやるがいい。「あなたがたは打ち負かされて,地獄に追い集められよう。何と悪い臥床であることよ。」