Keluarga `Imran
Madinah (200 Ayat)
Surat ' Ali Imran' yang terdiri dari 200 ayat ini adalah surat 'Madaniyyah'. Dinamakan Ali Imran karena memuat kisah keluarga 'Imran yang di dalam kisah itu disebutkan kelahiran Nabi 'Isa a.s., persamaan kejadiaan nya dengan Nabi Adam a.s, kenabian dan beberapa mu'jizat nya, serta disebut pula kelahiran Maryam puteri 'Imran, ibu dari Nabi 'Isa a.s
Surat Al Baqarah dan Ali 'Imran ini dinamakan 'Az Zahrawaani' (dua yang cemerlang) karena kedua surat ini menyingkapkan hal-hal yang disembunyikan oleh para Ahli kitab, seperti kejadian dan kelahiran Nabi 'Isa a.s, kedatangan Nabi Muhammad s.a.w dan sebagainya.
Pokok-pokok isinya, ialah:
1.Keimanan:Dalil-dalil dan alasan-alasan yang membantah orang Nasrani yang mempertuhankan Nabi 'Isa a.s.; ketauhidan adalah dasar yang dibawa oleh seluruh nabi.
2.Hukum-hukum:Musyawarah; bermubahalah; larangan melakukan riba.
3.Kisah-kisah:Kisah keluarga 'Imran; perang Badar dan Uhud dan pelajaran yang dapat diambil dari padanya.
Dan lain-lain:Golongan-golongan manusia dalam memahami ayat-ayat mutasyaabihaat; sifat-sifat Allah; sifat-sifat orang bertakwa; Islam satu-satunya agama yang diridhai Allah; kemudharatan mengambil orang-orang kafir sebagai teman kepercayaan; pengambilan perjanjian para Nabi oleh Allah; perumpamaan-perumpamaan; peringatan-peringatan terhadap Ahli Kitab; Ka'bah adalah rumah peribadatan yang tertua dan bukti-buktinya; faedah mengingati Allah dan merenungkan ciptaanNya.
[3:126] Dan Allah tidak menjadikan pemberian bala bantuan itu melainkan sebagai khabar gembira bagi (kemenangan)mu, dan agar tenteram hatimu karenanya. Dan kemenanganmu itu hanyalah dari Allah Yang Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana.
[3:126] Allah ordained this only as a message of good cheer for you, and that thereby your hearts might be at rest - Victory cometh only from Allah, the Mighty, the Wise -
[3:126] 真主只以這應許對你抭瓥腄A以便你怐漱葙狾]此而安定。援助只是從萬能的、至 睿的真主那裡陘U的。
[3:126] 그리하여 하나님은 너희를 위해 복음을 준비하셨으니 이로 인하여 너희 마음을 평안케 하라 승리는 하나님으로부터만 오나니 그분은 권능과 지혜로 충만하심이 라
[3:126] アッラーは,只あなたがたの心の安らぎのために,吉報を伝えられた。偉力ならびなく英明であられるアッラーの御許からの外には,助けはないのである。